Tentang SMAN 2 BARRU
SMAN 2 Barru pada awalnya bernama SMAN Mangkoso lalu berubah nama menjadi SMA Negeri 1 Soppeng Riaja yang terletak kurang lebih 100 meter dari Jalan poros Makassar Parepare tepatnya di Jl. Paccekke No. 8 Mangkoso, Kelurahan Kiru-Kiru Kecamatan Soppeng Riaja, Kabupaten Barru dan sangat mudah dijangkau oleh kendaraan umum. SMA 2 Barru didirikan pada Tahun 1983 diatas lahan 3 hektare, dengan bangunan Kantor (ruang kepala sekolah dan Ruang TU), Ruangan Guru, Laboratorium Kimia, Laboratorium Fisika, Laboratorium Biologi, 3 ruang Laboratorium Komputer, Ruang Perpustakaan, Ruang BK, Ruang, UKS, Ruang Osis, Aula, Mushallah dan 25 ruang Belajar.
SMAN 2 Barru dilengkapi dengan fasiltas Lapangan parkir yang sangat luas, lapangan upacara, Taman baca, Lapangan Basket, Lapangan Takrow, Lapangan Volly.